PATRON.ID – SERANG | Bakal calon (bacalon) Walikota Serang dari Partai Gerindra Budi Rustandi, mengatakan akan fokus mengatasi angka pengangguran dengan cara membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Kota Serang jika kelak diamanahi menjadi Walikota Serang periode 2024-2029.
Hal ini diutarakan Budi Rustandi usai menyampaikan visi dan misi yang diselenggarakan oleh DPW Partai Nasdem Provinsi Banten, di Hotel Aston, Selasa (14/5/2024).
“Untuk Kota Serang maju yang pertama adalah mandiri. Artinya menyiapkan lapangan pekerjaan, kewirausahaan, ekonomi kreatif, dan lain-lain. Termasuk industri harus membuka lapangan pekerjaan yang besar,” kata Budi kepada awak media.
Dikatakan Budi, jika hal tersebut difasilitasi oleh para pemangku kebijakan maka Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Serang bisa meningkat. Sebab, angka pengangguran di Kota Madani tersebut mencapai 6,2 persen.
“Industri-industri harus pada masuk, investasi-investasi harus masuk ke Kota Serang. Kan tingkat kemiskinan kita 6,2 persen berarti harus menyiapkan lapangan pekerjaan,” ungkapnya.
Kedua, lanjut Budi, mekanisme perekrutan calon tenaga kerja harus mengutamakan masyarakat Kota Serang, minimal 60 persen. Hal ini bersifat wajib dilakukan bagi calon industri maupun perhotelan jika ingin membangun usahanya di Kota Serang.
Selain itu, Budi juga akan fokus menyelesaikan persoalan lingkungan yang ada di Kota Serang, terutama persoalan sampah. Sehingga Kota Serang sebagai ibukota Provinsi Banten tidak akan selalu tertimpa banjir setiap tahunnya.
Sekali lagi, jika Budi menjadi Walikota Serang, ia akan mengintruksikan jajarannya bagaimana melakukan pengkajian di semua sudut agar persoalan sampah di Kota Serang bisa diselesaikan hingga menjangkau daerah-daerah pinggiran.
“Jadi kita tidak ada penerimaan sampah dari tempat lain. Jadi kuasain di situ. Kalau saya jadi Walikota saya akan presentasikan daerah, khususnya terkait sampah agar dapat bantuan sarana dan prasarana untuk peningkatan operasional di Cilowong,” terang dia.
Oleh karena itu, pia yang diketahui sebagai Ketua DPRD Kota Serang ini berharap DPW Partai Nasdem Provinsi Banten bisa mengusung dirinya di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Serang yang akan berlangsung November 2024 mendatang.
“Harapan besar saya kepada Partai Nasdem semoga Nasdem masih bersama saya karena Kota Serang kedepan harus maju,” tutupnya.(Red/Roy)